Suardi Saleh Hadiri Upacara Ziarah Nasional Hari Pahlawan di TMP Sumpang Binangae

    Suardi Saleh Hadiri Upacara Ziarah Nasional Hari Pahlawan di TMP Sumpang Binangae

    BARRU - Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si., menghadiri upacara ziarah nasional memperingati hari pahlawan tahun 2023, bersama segenap unsur Forkopimda, di Taman Makam Pahlawan (TMP) Sumpang Binangae Barru, pada Jumat (10/11/2023).

    Upacara ziarah nasional tersebut dipimpin oleh Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Barru AKBP Dodik Susianto, S.I.K., yang diikuti oleh sejumlah pejabat utama Polres Barru.

    Dalam kegiatan tersebut, Bupati Barru Suardi Saleh tampak menabur bunga di makam para pahlawan dan melakukan penghormatan.

    Usai melakukan ziarah, Suardi Saleh menjelaskan bahwa ziarah nasional ini adalah wujud penghargaan kepada para pahlawan yang telah mengorbankan segalanya untuk merebut dan mempertahankan kemerdekaan.

    "Ini adalah wujud penghargaan kepada para pahlawan yang telah gugur dan berkorban untuk merebut dan mempertahankan kemerdekaan", ujar Suardi Saleh.

    (Ahkam)

    barru sulsel
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    RDP Komisi II DPRD, Asosiasi Pedagang Pasar...

    Artikel Berikutnya

    Dibuka Bupati Suardi Saleh, Gelaran Musda...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kerendahan Hati Kapolri Kala Diganjar Tokoh Inklusi Peduli Kelompok Rentan
    Paslon Andi Ina-Abustan Kembali Tekankan Tiga Sektor Penting Saat Kampanye di Pulau Panikiang
    Jika Terpilih, Paslon Andi Ina-Abustan Siap Kucurkan Insentif untuk Guru Ngaji dan Pegawai Syara

    Ikuti Kami